Selasa, 25 Juni 2013

GUSDUR VAN JOMBANG

Buku Gusdur Van Jombang ini ditulis oleh Heru Prasetia dan Edi Jatmiko sebagai ilustratornya. Buku ini berisi tentang cerita kehidupan seorang gusdur sejak ia lahir hingga wafatnya. Kisah kehidupan Sosok Gusdur diceritakan dengan begitu apik dan menarik karena dikemas dengan tampilan seperti komik, sehingga cerita tampak begitu lebih seru.
Buku Gusdur Van Jombang ini mampu mengajak kita bertualang dalam kehidupan seorang Gusdur di masa lalu dan melihat kilas balik sosok Gusdur. Buku ini terbilang cukup berbeda dengan buku-buku biogafi lainnya, karena terlihat seperti sebuah komik yang sangat menarik yang akan membuat pembaca tidak merasa bosan.


-Informasi Buku- 
Judul : Gusdur Van Jombang
Penulis : Heru Prasetia dan Edi Jatmiko
Penerbit : Bunyan (Bentang Pustaka)
Genre : Biografi
Harga : Rp. 29.000,-

Rabu, 19 Juni 2013

Apa itu buku ?

Buku itu jendela dunia.
Buku itu teman hidup.
Buku itu bisa juga jadi soulmate sejati di kala sepi, di kala yang lain sibuk dengan urusannya masing-masing.
Buku itu matahari, dia bisa memberi sinar yang hangat.
Buku itu lilin, disaat kita lagi gelap, dia akan menerangi kita.
Buku itu air, yang selalu kita butuhnya.
Buku itu baju, penghias pengetahuan kita.
Buku itu segalanya.
Buku yang akan selalu memberikan kita sesuatu yang baru.
Cintailah buku, dan buku akan memberikan kamu cinta yang lebih ^^

[BUKU BARU] THE DEMIGOD DIARIES

Demigod Muda yang budiman,

Takdirmu menanti. Kini, setelah kau mengetahui siapa orang tuamu, kau harus mempersiapkan diri untuk masa depan yang penuh rintangan, bertarung melawan monster, melakukan petualang ke penjuru dunia, bahkan menghadapi dewa-dewi Yunani dan Romawi yang tempramental.
Dalam "Buku Harian Luke Castellan" akan membuka kumpulan kisah. Mengisahkan tentang riwayat awal Luke dan petualangannya bersama dengan Thalia dan Annabeth.Pada penggalan kisah ini, kalian akan menemukan bagaimana jalan cerita Thalia dan Luke tiba di Richmond, Virginia, bagaimana kisah mereka saat mengejar kambing ajaib, kisah mereka yang hampir binasa di sebuah rumah yang mengerikan, serta peretmuan merak dengan seorang cilik bernam Annabeth.
Kisah selanjutnya "Percy Jackson dan Tongkah Hermes" yang memaparkan kejadian memalukan bagi para dewa pengembara. Ia berharap dapat menyelesaikan masalah dengan bantuan Percy dan Annabeth secara diam-diam. Tak hanya itu, ada pula potongan wawancara dengan George dan Martha, dua ular kesayangan Hermes.
Kemudian, "Leo Valdez dan Misi Menemukan Buford" yang akan membawa kalian ke balik layar Bungker 9. Yang paling berbahaya di antara semuanya adalah "Putra Sihir". Bersama dengan Haley, akan mampu menjawab semua beberapa pertanyaan yang sebelumnya masih menjadi misteri. Siapa yang mengendalikan kabut? Mengapa monster dapat merasakan keberadaan demigod? Bagaimana nasib para demigod saat bertarung di pihak Kronos dalam invasi ke Manhattan? semua itu akan terjawab dalam "Putra Sihir". Kalian akan mendapatkan beragam aspek baru dan berbahaya dalam dunia Percy Jackson.
The Demigod Diaries diharapkan akan mampu membantu kalian untuk mempersiapkan diri menyongsong petualanganmu. "Pengetahuan adalah baju tempur" --Annabeth. Siapkan baju tempur dan senjata kalian. ingatlah, bahwa kalian tidak pernah sendiri !

-Informasi Buku-
Judul : The Demigod Diaries
Penulis : Rick Riordan
Penerjemah & Penyunting : Reni Indardini & Putra Nugroho
Penerbit : Noura Books
Jumlah hal : 360 hal
Harga : Rp. 53.000,-

[ACARA] MIZAN BOOK FAIR BANDUNG

Ada juga nih Mizan Book Fair di :

Halaman Masjid Besar Ujungberung
dari tanggal 12 - 26 Juni 2013

yuk, sahabat mizan yang lagi cari-cari buku mampir kesini ^^
Diskonnya bertebaran dan harga mulai dari 5 RIBU loh..
tunggu apalagi ! AYOOO BERANGKAT ! ^^

[ACARA] MIZAN BOOK FAIR BANDUNG

Sahabat Mizan ^^
ayo mampir ke Mizan Book Fair Bandung
Harga mulai 5 RIBU DAN DISKON S?D 50% !!
asyik kan?
Tunggu apalagi? yuk langsung berangkat ke :

AREA PARKIR KANTOR MMU
Jl. Cinambo 146 Bandung
Dari tanggal 24 Mei - 25 Juni 2013

Selasa, 18 Juni 2013

[BUKU] STASIUN

"Apa hubungan kereta dengan hidup? hidup dan kereta kan dua hal yang berbeda. lo jangan terlalu filosofis, Sha," Balasku selalu
"Karena di dalam sana lo akan melihat macam-macam realitas hidup tanpa manipulasi ..."

Enam tahun berakhir sudah. ya, hubungan Adinda dan Rangga. sekarang sudah tidak ada lagi sosok Ranga yang biasanya mengantarjemput. Kali ini, Adinda harus pergi ke kantornya dengan menaiki kereta dari Bogor ke Jakarta. Setaip hari ia bertemu dengan bermacam-macam oarng, mulai dari pedagang asongan, pedagang koran, sampah yang masih berserakan di peron, bau menyengat dari arah toilet yang ada di stasiun, para penumpang yang berkeringat dan terburu-buru, hingga aksi pencopetan. Hal ini tidak pernah ia bayangkan sebelumnya. Hari-harinya dulu bersama Rangga memberatkan setiap langkahnya.
Ryan. anak kereta sejati yang bersahabat dengan para pedagang asongan dan kios yang ada di sepanjang peron. sudah bertahun-tahun ia melakukan aski pulang-pergi dengan rute Bogor- Jakarta dengan transportasi kereta. Di balik kesibukannya, ada kesepian yang sulit diobati, bahkan saat seorang sahabat meninggal. Setiap pagi mereka menunggu kereta di peron yang berbeda, namun, jalur yang serupa memungkinkan langkah dan hati mereka bersatu. Stasiunlah yang menjadi saksi. Gaya bahasanya anak muda dan ceritanya sangat seru. kita akan dibawa ke dalam suasana kereta. penasaran? yuuuk, baca buku #Stasiun karya Cynthia Febrina. ^^

-Informasi buku-
Judul : Stasiun
Penulis : Cynthia Febrina
Jumlah halaman : 188 halaman
Penerbit : PlotPoint Publishing
Harga : Rp. 34.000,-

[ACARA] MIZAN BOOK FAIR MAKASSAR

Hai Sahabat Mizan ^^
Mizan Book Fair juga lagi ada lho di Makassar..
yuk tunggu apalagi.. segera datang ke Mizan Book Fair,

Di Showroom Mizan Jl. Beruang No. 70 Makassar
15 Juni - 15 Juli 2013

DISKON S/D 50% lho, sahabat mizan !! ^^
TUNGGU APALAGI??
yuk meluncur ke Mizan Book Fair Makassar ^^

[ACARA] MIzan Book Fair Karawang

Hallo semua sahabat Mizan ^^

Lagi bosen?
Lagi bingung mau ngapain?
Lagi gak tau harus kemana?
Sahabat Mizan gak perlu bimbang dan bingung, daripada bengong sendirian mending datang yuk ke Mizan Book Fair yang lagi diadakan di :

Halaman Masjid Al-Jihad, Karawang
tanggal 14 - 28 Juni 2013.

Di Mizan Book Fair ini akan ditawarkan beragam buku mulai dari harga 5 RIBU dan juga diskon s/d 50%, WOW ASYIK KAN, sahabat Mizan?
Jadi, tunggu apalagi..
yuk segera datang ke Mizan Book Fair ini ^^
ditunggu loh kehadirannya ^^

[QUOTE]

Sukses itu berawal dari niat untuk menggapai mimpi.
Sukses itu berawal dari usaha kita membuat jalan yang mudah untuk mewujudkan mimpi
Sukses itu berawal dari titik terrendah saat kita melangkah untuk meraih mimpi.
Sukses itu berawal dari kebangkitan kita untuk terus berlari lebih kuat lagi dalam mengejar mimpi.
Sukses itu kita yang tentukan, bukan orang lain.

[BUKU BARU] Rahasia Bisnis Orang China

Dari dulu orang china terkenal piawai dalam hal perdagangan. Jalur-jalur perdagangan di dunia pernah dikuasai oleh orang china dan sampai saat ini pun orang china sukses dalam bisnis perdagagangan. pedagang yang jatuh akan merasakan sakit, namun rasa sakit yang mereka rasnya itu yang kembali membuatnya harus bangkit lebih kuat lagi. mungkin begitulah kiranya falsafah bisnis orang china.
Orang china memiliki kepercayaan bahwa hanya dengan bekerja keras dan berani membuka peluang dan menerima setiap resikonya, mereka akan memperoleh keberhasilan. Suatu keberhasilan dan kegagalan dari pedagang itu tergantung dari sikap, usaha, serta keyakinan yang dimilikinya. dalam falsafah dagang orang china, seorang pedagang tidak boleh mengharapkan suatu keuntungan yang besar saat mereka baru memulai dagangannya, justru mereka (yang baru memulai suatu usaha) harus bersiap-siap menanggung kerugian atau kegagalan di awal. selain itu, orang china memikili ketekunan yang tinggi dalam hal berdagang. ketekunan inilah yang menjadi salah satu faktor keberhasilan mereka dalam bisnis perdagangan.
Masih banyak faktor-faktor lain yang menjadikan orang china menuai keberhasilan dan kesuksesan dalam kegiatan perdagangan. Buku "Rahasia Bisnis Orang China: Kunci Sukses Menguasai Perdagangan" karya Ann Wan Seng yang diterbitkan oleh Noura Books ini akan mengajak kita untuk lebih memahami, beragam falsafah, konsep, prinsip, budaya, sistem, rahasia, juga tips berbisnis orang china. Sedikit mengulas tentang penulis, Ann Wang Seng dilahirkan dari keluarga pedagang dan saat ini ini aktif mengelola perusahaan milikinya sendiri hingga sukses.
Buku "Rahasia Bisnis Orang China" ini cocok bagi sahabat Mizan yang ingin atau sedang menjalani suatu kegiatan berdagang, karena siapa pun yang menjalankan prinsip berdagang orang china, niscaya mereka juga bisa memperoleh kesuksesan dalam berdagang .. ^^

-Informasi Buku-
Judul : Rahasia Bisnis Orang China
Penulis : Ann Wan Seng
Jumlah Halaman : 224 Halaman
Penerbit : Noura Books
Harga : Rp. 39.000,-